>

ASUS ROG ALLY Sudah Mulai Dijual Seharga Mulai Dari 10 Jutaan

ASUS ROG ALLY Sudah Mulai Dijual Seharga Mulai Dari 10 Jutaan

Konsol genggam ASUS ROG ALLY kini udah resmi tersedia untuk pembelian secara umum dengan harga yang ditawarkan mulai dari Rp 11.299.000, khususnya untuk varian RC71L extreme dan pilihan standar non extreme mulai dari Rp 10.099.000.

Perangkat ini menjadi salah satu konsol game paling kompetitif untuk harga dan siap bersaing dengan Steam Deck. Rog Ally datang dilengkapi dengan Z1 Gaming SoC ekstrem AMD terbaru dan mampu menjalankan game PC mumpuni dengan sistem operasi Windows 11.

Baca juga : AMD Ryzen™ PRO 7040 Series Berbasis AI Resmi Diumumkan

Harga ASUS ROG ALLY

Hanya saja, meskipun sudah mulai tersedia, namun banyak penjual masih mematok harga untuk pre-order dengan durasi sekitar 15 hari. ASUS sendiri menyediakan dua pilihan, antara RC71L untuk kelas atas, menampilkan AMD Ryzen Z1 Extreme Soc, 16GB memori LPDDR5, dan penyimpanan internal 512GB.

Harga ASUS ROG ALLY

SKU kelas bawah akan tiba kemudian menampilkan spesifikasi yang sama tetapi akan dengan Ryzen standar Z1 (non-ekstrem) dengan dua core lebih sedikit dan empat unit komputasi GPU RDNA3 (dibandingkan dengan delapan core dan 12CU pada ekstrem).

ROG Ally merupakan PC gaming genggam penuh, yang dirancang untuk pengguna untuk memainkan game PC dari sofa atau saat bepergian. Bertema warna putih dengan fitur ROG yang agresif, dengan dua joysticks, D-Pad, dan Xaby Keys di bagian depan, dengan pemicu tambahan di bagian atas dan belakang perangkat. Sedangkan beratnya hanya sekitar 600 gram dan memiliki baterai 40whr dengan adaptor daya yang memiliki potensi pengisian daya hingga 65W.

Comments

VIDEO TERBARU MURDOCKCRUZ :

Indra Setia Hidayat

Saya bisa disebut sebagai tech lover, gamer, a father of 2 son, dan hal terbaik dalam hidup saya bisa jadi saat membangun sebuah Rig. Jauh didalam benak saya, ada sebuah mimpi dan harapan, ketika situs ini memiliki perkembangan yang berarti di Indonesia atau bahkan di dunia. Tapi, jalan masih panjang, dan cerita masih berada di bagian awal. Twitter : @murdockcruz Email : murdockavenger@gmail.com