>

Keyboard Gaming Murah, Tapi Enggak Murahan – REXUS Legionare MX3.2 Review

Keyboard Gaming Murah, Tapi Enggak Murahan – REXUS Legionare MX3.2 Review

Terkadang kita enggak butuh keyboard gaming mahal kalo pilihan murah bisa cukup handal buat pergi, contoh nyatanya adalah REXUS legionare MX3.2. Harga yang lebih ramah, estetika menarik, terlebih lagi bawa brown switch yang cukup nyaman dan solid tentu jadi sajian utamanya.

Cuman buat mengenal lebih detail saat kalian tertarik untuk membeli keyboard mekanik tersebut, simak penjelasan kami lebih lanjut dibawah ini.

Baca juga : ASUS ROG Strix Scope TKL Deluxe Review : Keyboard Gaming Sejuta Pesona, Sajian Bentuk Minimalis

REXUS legionare MX3.2 Review : Apa Yang Kami Ketahui Sejauh ini

Jajaran produk gaming REXUS pastinya udah cukup dikenal buat budget user, terlebih lagi bagi mereka yang punya anggaran terbatas, namun masih menginginkan produk handal maupun nilai estetika yang cukup nyaman.

Hal tersebut berlaku buat urusan keyboard gaming REXUS legionare MX3.2, yang nyatanya kalian enggak butuh anggaran extra buat memilikinya. Betapa tidak, dengan harga cuman sekitar 300 ribuan, kalian udah bisa mendapatkan keyboard mekanik yang enggak handal enggak cuman dari sisi performa, namun juga berlaku buat estetika maupun kenyamanan.

REXUS legionare MX3.2

Produsen sendiri ngasih bonus cukup menarik saat kalian membelinya berupa switch extra hingga 4 pilihan, termasuk keycaps puller. Itu pastinya bakal bawa manfaat extra tersendiri, sedangkan sisanya sih hanya paket besar dengan kebutuhan inti dari keyboard itu sendiri.  Kalo dimensi, keyboard ini punya ukuran panjang sekitar 43 cm, lebar sekitar 13.5cm, dan tinggi sekitar 3.5cm.

REXUS legionare MX3.2

Secara utuh, REXUS legionare MX3.2. punya desain yang cukup positif dengan bobot sekitar 0.9kg tanpa palm rest, dan 1 kg ketika palm rest tersangkut. Cukup ringan, dan apa yang menarik adalah pilihan tombol yang ditawarin lengkap hingga 104 tombol, termasuk tombol numpad. Tidak ada tombol extra untuk makro, namun overall keyboard ini punya ruang yang baik enggak cuman buat gamer aja, namun juga kasual user dengan kebutuhan hybrid, seperti pengetikan.

REXUS legionare MX3.2

Kalo kualitas finishing sih kami rasa agak kurang, dengan pewarnaan yang terkesan masih agak kasar, khususnya dibagian palm rest walaupun enggak ngaruh banget dari sajian estetika. Terlebih lagi, selalu ada pengorbanan agar produsen masih bisa bawa harga tetep terjangkau maupun spek inti bisa tetep solid.

REXUS legionare MX3.2

Bicara mengenai palm rest, selain punya manfaat extra buat kenyamanan saat kalian memakai keyboard cukup lama, produsen juga ngasih fitur extra berupa fitur magnetic yang akan secara otomatis melekat pada keyboard tanpa butuh usaha extra, bahkan kami rasa fitur ini paling kuat dibanding beberapa keyboard yang pernah kita coba. Itu tentu bakal bawa banyak kemudahan, seperti masang atau lepas dengan mudah.

Spesifikasi Inti

  • Keyboard Type: Mechanical Keyboard
  • Keys: 104 keys, Full Anti Ghosting
  • Switch Type: Content, Mechanical
  • Connector Type: USB V 2.0
  • Click Durability: 50.000.000 clicks
  • Response Speed: 1ms
  • Keycaps: 2 color molding
  • LED: 10 modes
  • Material: Metal
  • Stand Material: ABS Plastic
  • Cable: Layered nylon fiber
  • Cable Length: 2m
  • Weight: 1000±20g/unit
  • Dimension: 437 (L) x  135 (W) x 35 (H) mm
  • Ideal Operating Temperature: -10°C to+40°C
  • Operational Voltage and Current: 4.5V~5.5V, 10330mA
  • Compability: Windows OS (Windows 98, 2000, XP, ME, Vista, Win7, Win8, Win10) dan MAC OS
  • Harga : Rp 330.000 (cek harga terbaru disini)

Buat urusan spesifikasi, REXUS legionare MX3.2 sebenernya punya dua pilihan konfigurasi buat urusan switch, antara blue maupun brown dengan merek utama datang dari switch Content. Lebih murah, tapi kualitas diklaim bisa tetep solid. Durabilitas tombol yang ditawarin juga berharga yang bisa bertahan hingga 50 juta klik .

REXUS legionare MX3.2

Nah, kali ini kami pake brown switch yang bisa kita bilang sih sebagai jalan penengah antara tingkat aktuasi yang baik, suara clicky yang enggak terlalu keras, dan kenyamanan extra buat urusan gaming maupun pengetikan. Jadi, keyboard ini bisa berlaku ganda yang enggak cuman ideal buat segala aksi petualangan kalian, tapi juga bisa jadi alat ideal buat kegiatan office maupun editing.

Semua tombol yang hadir juga diklaim memiliki fitur full anti ghosting, yang berarti ketika kalian menekan banyak tombol dalam satu waktu, itu masih akan tetep bekerja tanpa ada kendala sekalipun. Itu pasti akan sangat berguna dalam aksi permainan cepat dan butuh respon tinggi.

REXUS legionare MX3.2

Sajian estetika juga berlaku, dimana keyboard mekanik ini juga dukung backlighting yang sangat menyenangkan, bahkan kalian bisa ganti pilihan efek menarik hingga 10 mode lewat kombinasi tombol FN+insert. Itu tentu akan bawa wibawa sendiri, karena selain bisa bermanfaat di area gelap, pilihan efek yang ditawarin cukup seru untuk dilalui dan enggak ngebosenin. Sayangnya, seri ini enggak dukung software tertentu buat mudahin akses lewat sistem operasi, meskipun kami rasa dengan harga 300 ribuan itu udah sangat mencukupi.

REXUS legionare MX3.2

Beberapa tombol lain juga punya manfaat extra, bisa sebagai shortcut seperti munculin kalkulator, volume, windows lock maupun ngatur kecerahan backlighting atau kecepatan efek LED. Cuman, kalian perlu neken tombol FN agar semua hal tersebut berlaku.

Buat konektivitas, REXUS legionare MX3.2 bawa pilihan kabel USB 2.0 dengan panjang kabel sekitar 2 meter. Sajian kabel yang ditawarin bisa dibilang positif dengan pilihan serat nilon yang handal dan finishing sangat rapi. Overall sih enggak ada hal yang mengganggu, dan panjang yang ditawarin jauh lebih mencukupi.

Kesimpulan

Pengalaman beraksi lewat REXUS legionare MX3.2 mungkin beda-beda, cuman kami rasa keyboard ini bisa cukup layak buat kalian pertimbangkan sebagai pilihan handal dengan kualitas yang baik, harga yang lebih masuk akal, dan estetika positif. Hal terbaiknya, pilihan tombol yang ditawarin sangat lengkap maupun ketersediaan magnetic palm rest yang cukup nyaman.

Cuman, finishing dalam sajian warna masih terkesan agak kasar maupun enggak ada dukungan software. Tapi, itu bukanlah minus berarti, terlebih lagi selalu ada pengorbanan buat ngejaga harga bisa tetep terjangkau, ataupun pilihan komponen inti tetep solid.

Jadi, itu dia ulasan singkat kami mengenai keyboard mekanik terbaru REXUS legionare MX3.2 yang overall sih bisa banget sebagai pilihan utama kalian. Terlebih lagi jika budget yang kalian miliki sangat terbatas, namun pengen perangkat handal dan cukup nyenengin buat urusan estetika. Semoga bermanfaat ya!

REXUS legionare MX3.2

Pros :

  • Harga Murah
  • Desain yang simpel dan elegan
  • Dukungan tombol penuh, termasuk numpad dan fitur Full Anti Ghosting
  • Brown Switch yang nyaman dan cukup solid
  • Pilihan backlighting yang seru

Cons :

  • Finishing warna yang terasa agak kasar
  • Enggak ada dukungan software
  • Dukungan garansi masih belum jelas diungkap

 Baca Juga :



Comments

VIDEO TERBARU MURDOCKCRUZ :

Indra Setia Hidayat

Saya bisa disebut sebagai tech lover, gamer, a father of 2 son, dan hal terbaik dalam hidup saya bisa jadi saat membangun sebuah Rig. Jauh didalam benak saya, ada sebuah mimpi dan harapan, ketika situs ini memiliki perkembangan yang berarti di Indonesia atau bahkan di dunia. Tapi, jalan masih panjang, dan cerita masih berada di bagian awal. Twitter : @murdockcruz Email : murdockavenger@gmail.com