NZXT Indonesia Resmi Ganti Distributor Utama Ke EMD Hari ini

Kita semua pastinya setidaknya tahu berbagai produk hebat dari NZXT, khususnya jika berkaitan dengan Gaming Peripheral. Dan karena semakin populernya produsen asal Amerika ini di negara kita, perusahaan tersebut kini mengganti distributor resmi mereka dengan menjadikan PT. EMedia Devices (EMD) sebagai pilihan utama, dimana sebelumnya bergantung pada CV. Vertizon Global Technology.
Hal tersebut diungkap secara resmi oleh NZXT Indonesia, dimana tujuan mereka adalah untuk meningkatkan sistem dan proses kerja ke standar yang lebih baik. Disamping itu, penunjukan distributor baru tersebut juga untuk meningkatkan efisiensi distribusi produk dalam upaya menciptakan kepuasan maksimum bagi pelanggan di Indonesia.
Baca juga : NZXT Rilis Casing PC Keren Lainnya Bertema Gaming, H500 Overwatch Special Edition
EMedia Devices (EMD) itu sendiri memiliki segudang pengalaman hebat, dimana saat ini juga perusahaan tersebut mampu menangani berbagai brand populer untuk urusan teknologi dengan sangat baik. Disamping itu, EMD juga dikenal sebagai salah satu distributor yang menjual berbagai perangkat keras komputer populer lainnya, seperti Prosesor AMD, mainboard ASROCK, dan memory Apacer & Crucial.
Untuk itulah, NZXT tentu sangat berharap besar untuk bisa mendapatkan hasil terbaik termasuk juga pengalaman maksimal bagi pengguna saat mereka memilih EMD sebagai distributor utama. Disisi lain, ini juga bisa memberikan sisi positif bagi pengguna, terutama dalam kemudahan untuk mendapatkan produk terbaru dari perusahaan, plus semoga juga bisa memberikan kemudahan dalam proses klaim garansi.
Terlepas dari itu semua, kepindahan distributor utama NZXT kepada EMD tentu menunjukan kepastian bahwa perusahaan ini semakin berkembang di negara kita. Dan karena alasan inilah, produsen ingin memberikan pengalaman terbaik, distribusi yang lebih tepat sasaran dan tentu saja berbagai pilihan produk hebat bisa disajikan dengan jauh lebih cepat.
Nah, bagi kamu yang ingin mengetahui lebih pasti tentang PT. EMedia Devices, kamu bisa mengunjungi situs resminya disini. Mereka juga memiliki tiga markas utama pada beberapa daerah, khususnya di area Jakarta, Bandung dan Yogyakarta.
Baca Juga :
- Nvidia Siap Luncurkan GTX 1660 dan GTX 1650 Tidak Lama Lagi, Harga Jauh Lebih Terjangkau
- AMD Turunkan Harga Radeon Vega 56 Jauh Lebih Murah, Antisipasi GTX 1660 Ti
- NZXT Rilis Casing PC Keren Lainnya Bertema Gaming, H500 Overwatch Special Edition
- Budget Mid-Range Gaming PC Terbaik Tahun 2019 (Nvidia GeForce GTX 1660 Ti Inside)
VIDEO TERBARU MURDOCKCRUZ :
3 thoughts on “NZXT Indonesia Resmi Ganti Distributor Utama Ke EMD Hari ini”
Comments are closed.