5 Pilihan Mobile Games Tahun 2018 Dengan Tampilan Grafis Terbaik

Mobile Games hari ini telah berevolusi menjadi pilihan yang jauh lebih baik, dengan tampilan yang jauh lebih immersif jika dibandingkan dengan beberapa tahun ke belakang. Nah, dari semua pilihan mobile games yang hebat di luar sana, ada beberapa pilihan yang menyuguhkan kualitas grafis yang hebat, bahkan mungkin setara dengan apa yang biasa disajikan melalui PC.
Tentu, untuk memainkan semua pilihan game yang akan kami sebutkan diatas, kamu mungkin memerlukan perangkat terbaik atau bahkan smartphone gaming yang kini bermunculan dengan pilihan spesifikasi tinggi. Itu pastinya akan membuat pengalaman gaming pada ponsel akan terasa lebih menyenangkan, apalagi banyak produsen juga sudah menyediakan berbagai peripheral untuk mendukung semua hal tersebut. Nah, untuk lebih lengkapnya mengenai pilihan mobile games yang benar-benar menyediakan suguhan grafis yang sangat memukau, mari kita lihat detailnya dibawah ini.
Baca juga : The Game Award 2018 Resmi Diumumkan, Red Dead Redemption 2 Jadi Pemenang Terbesar
Table of Contents
5 Pilihan Mobile Games Tahun 2018 Dengan Tampilan Grafis Terbaik
1. Darkness Rises
Pilihan pertama yang siap menyuguhan tampilan grafis yang benar-benar memukau adalah Darkness Rises, dimana ini bisa dikatakan sebagai game RPG yang memadukan grafis indah, gameplay inovatif, dan pertempuran bos yang sangat intens. Disini, kamu bisa memainkan banyak karakter yang legendaris mulai dari Berseker hingga Wizard yang tentu saja bisa dikostumisasi sesuai dengan tampilan yang menurut kamu hebat.
Game ini pertama kali dirilis pada tanggal 21 Juni 2018, dan kini menjadi salah satu game yang banyak diminati oleh pengguna dengan nilai rating yang sangat tinggi hingga 4.7. Game ini juga tersedia untuk platform Android dan IOS. Hanya saja, kamu mungkin perlu smartphone hebat untuk mengeluarkan semua potensi grafis yang dimiliki oleh game tersebut.
2. Asphalt 9 : Legends
Racing games dalam smartphone kini telah berevolusi dengan tampilan yang jauh lebih menyenangkan. Hal tersebut dibuktikan oleh kehadiran Asphalt 9 : Legends yang sudah tersedia secara umum untuk platform IOS, Android dan Windows 10. Game itu sendiri merupakan seri ke-10 dan menjadi salah satu racing game terbaik yang layak untuk kamu dapatkan pada ponsel hebat kamu, apalagi mereka juga menyediakan tampilan grafis yang benar-benar memukau.
Jika dibandingkan dengan seri sebelumnya, ada beberapa fitur baru yang jauh lebih ditingkatkan, termasuk pilihan merk mobil yang terasa lebih bergengsi, skema kontrol baru dan mode balap, dan tentu saja reimplemented “shockwave nitro” yang pernah kita lihat di Asphalt 6: Adrenalin.
3. PUBG Mobile
Battle Royale kini memasuki dunia Smartphone, dan PUBG yang sangat populer di dunia PC kini ikut merambah ke Gim Mobile. Ketika nilai gameplay terasa sangat menarik untuk dibicarakan, seri ini juga membawa kualitas grafis yang hebat, bahkan kamu mungkin memerlukan perangkat smartphone hebat untuk mengeluarkan semua potensi grafis yang disajikan pada game ini (meski, smartphone biasa juga masih bisa mencapai gameplay yang ideal).
Game itu sendiri dirilis pada tanggal 19 maret 2018, khususnya untuk platform mobile dan tersedia secara gratis untuk IOS dan Android. Dengan hadirnya game ini di Mobile Games, pilihan tersebut melengkapi kekuatan yang jauh lebih hebat bagi pengguna Smartphone dengan nilai Gameplay dan kekuatan grafis yang benar-benar memukau.
4. Shadowgun Legends
Jika kamu suka sekali dengan game aksi tembak-menembak yang memiliki kualitas grafis terbaik, maka kehadiran Shadowgun Legends yang dirlis pada bulan Maret 2018 bisa menjadi pilihan hebat lainnya untuk pengguna Smartphone. Game itu sendiri benar-benar sangat menyenangkan dan bisa memberikan pengalaman gaming yang memukau, baik dari sisi gameplay maupun tampilan grafis.
Shadowgun Legends itu sendiri disajikan dengan pilihan sangat lengkap, termasuk lebih dari 200 misi Single Player Campaign dan mode fitur multi-player seperti Duel, Ascendancy, Elimination, Dungeons (Blade Dancer, Brothers of Fire, Voltaic Fist, Hive Mind), Arenas (Bronze Arena, Silver Arena and Gold Arena).
5. Warhammer 40.000 : Freeblade
Pilihan lainnya yang mampu menyuguhkan tampilan grafis yang benar-benar memukau adalah Warhammer 40.000 : Freeblade. Meskipun game ini baru dirilis hampir sebulan yang lalu, namun banyak pengguna sudah merasa bahwa ini merupakan salah satu game terbaik, baik dari sisi gameplay maupun kualitas grafis sehingga memiliki nilai rating tinggi hingga 4.7.
Jika Smartphone kamu tangguh, maka Warhammer 40.000 : Freeblade bisa menjadi pilihan game hebat berikutnya yang wajib untuk dipasang, apalagi game tersebut benar-benar tersedia secara gratis baik untuk platform IOS maupun Android.
Baca Juga :
- The Game Award 2018 Resmi Diumumkan, Red Dead Redemption 2 Jadi Pemenang Terbesar
- Epic Games Siap Luncurkan Toko Digital Versi Mereka Sendiri
- Playstation Award 2018 Resmi Diungkap, Monster Hunter : World Jadi Game Terbaik
- Just Cause 4 Game Preview : Apa Yang Kami tahu Sejauh ini
VIDEO TERBARU MURDOCKCRUZ :
One thought on “5 Pilihan Mobile Games Tahun 2018 Dengan Tampilan Grafis Terbaik”
Comments are closed.