EA Games Siap Bangkitkan Kembali Game Command and Conquer Classic

Hampir 25 tahun seri game Command and Conquer dari EA Games berdiri, dan kabar baiknya adalah pihak pengembang berencana untuk membangkitkan kembali seri lama dari game tersebut, dimana saat ini mereka mengatakan sedang “Menjelajahi beberapa ide menarik” tentang bagaimana remastering game PC asli tersebut akan berkembang.
Dikutip dari subreddit pos Command & Conquer, produser EA Jim Vessella, yang dikenal dalam beberapa karyanya dalam judul seperti Command & Conquer 3 dan Red Alert 3 mengatakan bahwa “Seperti kebanyakan dari Anda ketahui, kami baru-baru ini mengumumkan Command & Conquer : Rivals, gim ponsel yang diatur di alam semesta Command & Conquer. Setelah mengungkapkan Rivals, kami mendengar bahwa banyak pengguna ingin melihat seri lama untuk beraksi kembali melalui PC. ”
Baca juga : Sajian Terbaru Microsoft, Xbox Game Streaming Service Project XCloud
Vessella juga menjelaskan bahwa EA sudah mengeksplorasi ide tentang cara terbaik untuk membuat remaster game PC klasik ini bisa jauh lebih menarik, bahkan sudah memiliki “bola bergulir pada upaya pertama kami sebagai bentuk perayaan istimewa ulang tahun ke 25 yang akan datang.” Vassella menyimpulkan melalui posnya dengan mengatakan bahwa “Sudah lama penggemar dan pengembang C & C, seperti halnya saya sangat bergairah dengan waralaba game tersebut dan berharap dapat mendengar lebih banyak pendapat dari penggemar ”
Peringatan ke 25 tahun dari game Command and Conquer sejak seri pertama dirilis mungkin masih cukup lama untuk ditunggu, namun kehadiran remaster dari game tersebut juga bisa menjadi bahan penantian yang berarti, terlebih lagi bagi para penggemar setia maupun para penggemar retro game.
Saya sendiri berharap ini bisa diwujudkan, terlebih lagi jika mereka juga menghadirkan game C&C : Zero Hour, :D. Retro game seperti Command & Conquer tentu memiliki banyak cerita yang menarik , terlebih lagi bagi para penggemar. Ada kisah yang unik dari semua hal yang telah mereka lewati, apalagi lanjutan terbaru game ini terasa “hambar” bagi penggemar lama. Kami akan terus update semua informasi terbaru mengenai game tersebut dalam artikel terbaru berikutnya.
Baca Juga :
- Sajian Terbaru Microsoft, Xbox Game Streaming Service Project XCloud
- Assassin’s Creed Odyssey Preview : Gameplay, Konfigurasi & Spesifikasi Minimum
- Skybound Games Siap Lanjutkan The Walking Dead : The Final Season
- Game Streaming Siap Jadi Bagian Dari Google, Project Stream Langkah Awalnya
VIDEO TERBARU MURDOCKCRUZ :
2 thoughts on “EA Games Siap Bangkitkan Kembali Game Command and Conquer Classic”
Comments are closed.