4 Pilihan Terbaik Keyboard Gaming Rexus Dengan Harga Terjangkau

Kadangkala kita tidak perlu membutuhkan keyboard yang mahal untuk kebutuhan sehari-hari, karena ada banyak pilihan keyboard yang berkualitas hari ini dengan harga yang jauh lebih terjangkau. Seperti halnya yang dihadirkan jajaran produk dari Rexus yang selalu menghadirkan produk keyboard gaming yang cukup berkualitas dengan pilihan harga lebih terjangkau jika dibandingkan dengan merk lainnya. Penasaran apa saja pilihan Keyboard Gaming Rexus ? mari kita lihat dibawah ini.
Kebutuhan keyboard gaming hari ini pada dasarnya semakin tinggi, apalagi banyak sekali orang yang melihat bahwa kegiatan gaming hari ini diakui sebagai salah satu genre e-Sport yang bisa menjadi profesi menjanjikan dan mengharumkan nama bangsa dan negara. Sehingga, kebutuhan perangkat untuk mendukung kegiatan ini tentunya semakin banyak diminati oleh banyak kalangan. Dan bahkan bukan hanya gamers saja, kalangan biasa pun pada dasarnya memang mencari keyboard yang berkualitas, nyaman dipakai, tahan laman, dan tentunya pilihan harga yang terjangkau.
Ketika pilihan perangkat yang berkualitas selalu pergi dengan pilihan harga yang cukup mahal, Rexus sebagai salah satu produsen perangkat gaming hadir untuk mengisi kesenjangan antara pilihan produk dengan ramah anggaran dan kualitas yang cukup baik. Sehingga, walaupun perusahaan ini belum lama berdiri, mereka sudah cukup populer untuk berbagai kalangan gamers yang tentunya mengetahui kualitas produk mereka.
Nah, jika anda sedang mencari keyboard gaming terbaik untuk memenuhi kebutuhan anda dalam gaming maupun hal lainnya namun memiliki anggaran terbatas, ada beberapa Keyboard Gaming Rexus yang bisa memenuhi semua kebutuhan anda untuk memulai dan bisa anda pertimbangkan, diantaranya :
1. Rexus Fortress K9 RGB
Spesifikasi :
- RGB Backlighting with 9 Spectrum mode
- Backlit floating architecture with distinct tactile feel and faster
- 19 key RollOver for extreme anti-ghosting
- Dual color injection with no more tearing letter
- 10 million keystroke lifetime
- 19 keys anti ghosting
- 1000Hz ultra polling rate
- Nylon copper cable
- Harga : Rp.250.000,- ( Beli )
Jika anda memang senang dengan dunia RGB, anda bisa mendapatkan salah satu keyboard gaming yang memiliki fitur ini dengan pilihan harga jauh lebih terjangkau dibandingkan dengan merk lainnya. Ya, Rexus Fortress K9 RGB layak untuk anda pertimbangkan sebagai pilihan utama untuk pergi, karena selain memiliki keyboard yang cukup berkualitas, harga yang cukup terjangkau, ia sudah memiliki fitur blink-blink yang cukup mewah yang biasa hadir pada keyboard kelas atas.
Rexus Fortress K9 RGB merupakan pilihan professional keyboard yang memiliki fitur cahaya latar terbaru, dimana ia telah dirancang dari bawah ke atas dengan tujuan untuk mengangkat kecepatan dan daya responsif dari Keyboard Gaming Rexus seri fortress yang memiliki kemampuan diatas standar. Apalagi keyboard ini telah teruji dan divalidasi oleh atlet e-sport top dunia. Selain itu, Rexus Fortress K9 RGB telah mengidentifikasi jarak aktuasi optimal dan mengurangi toleransi untuk perintah yang jauh lebih cepat dan presisi yang lebih besar bila dibandingkan dengan keyboard sekelasnya.
2. Rexus Legionare MX1
Spesifikasi :
- Dimensi: 470 x 246 x 37mm.
- Berat: 970gram.
- Keyboard mekanik sejati, 104 tombol bekerja maksimal saat ditekan secara bersamaan.
- Sistem pengaturan terbaru.
- Tombol dua warna dengan teknologi injeksi.
- Permukaan keyboard dilapisi alumunium aloy dengan efek goresan nikel.
- Didukung fungsi Led dinamis & kombinasi untuk mengubah tampilan pencahayaan.
- Warna LED dari atas ke bawah yaitu: putih/ merah/ hijau/ biru/ oranye/ ungu di baris sama yang dipisahkan.
- Ekstra karet hitam untuk penopang ponsel dan tangan, yang dapat ditambahkan oleh pengguna secara khusus.
- Harga : Rp.550.000,- ( Beli )
Jika anda sedang mencari mechanical keyboard berkualitas dengan pilihan harga jauh lebih terjangkau, anda bisa mempertimbangkan Rexus Legionare MX1. Ya, keyboard seharga 500 ribuan ini sudah hadir dengan kualitas true mechanical keyboard , alumunium alloy dan 104 keys anti ghost no conflict. Hebatnya, Rexus MX1 ini sudah hadir dengan fitur backlight juga.
Rexus Legionare MX1 tentu merupakan salah satu keyboard mekanik sejati dengan 104 tombol Anti Ghost, dibalut dengan tampilan yang menarik dengan cahaya LED dan finishing alumunium dengan goresan nikel, sehingga menjadikannya sangat layak untuk para gamers. Semua 104 tombol mampu bekerja secara maksimal secara bersamaan (Anti Ghost) serta kehadiran tombol dua warna ini hadir dengan teknologi injeksi untuk mengubah tampilan pencahayaan.
Rexus legionare MX1 menggunakan floating button sebagai ciri khas dari keyboard dimana ia bekerja dalam setiap penggunaan. Selain itu juga, Rexus legionare MX1 memberikan ekstra karet hitam sebagai penopang tangan, yang dapat memberikan kenyaman maksimal anda menggunakan keyboard ini. Untuk urusan desain, Keyboard Rexus MX1 didesain kokoh dan ergonomis dengan ukuran 44 x 19 x 5 cm dan panjang kabel hingga 150cm.
Table of Contents
3. Rexus Battlefire K7M
Spesifikasi :
- Keyboard menggunakan lampu pada sisi.
- Tombol ektra besar bercahaya untuk pengalaman gaming ekstra.
- 6 (enam) tombol multimedia, memperkaya pengalaman multimedia Anda.
- Penahan lengan anti slip
- Keyboard gaming multimedia dengan cahaya latar.
- Keyboard dengan tombol multifungsi.
- 3 (tiga) warna LED: BIRU / MERAH / UNGU.
- Ukuran: P 463 x L 222 x T 22 mm.
- Berat: 300gr.
- Harga : Rp.220.000,- ( Beli )
Rexus Battlefire K7M memiliki bentuk yang elegan dan keyboard ini merupakan keyboard yang sangat ideal untuk para gamers, karena memiliki dukungan yang lengkap untuk multimedia. Selain itu, anda tidak perlu khawatir dengan tumpahan cairan karena keyboard ini memiliki fitur tahan atau anti air, memiliki bahan berkualitas dan tidak kasar. Keyboard ini memiliki tombol yang cukup empuk dan elastis sehingga anda bisa menghindari tombol yang tersangkut ketika digunakan.
Keyboard Gaming ini memiliki ukuran cukup besar dengan ukuran 47 x 2.5 x 21.5cm dengan beberapa kelebihan yang bisa anda dapatkan. Salah satunya adalah kehadiran backlit tombol ON/OFF untuk mengaktifkan/menonaktifkan lampu latar pada keyboard dan Side Lampu. Ketika anda menyalakan dalam posisi ON, tombol keyboard dan lampu sisi pada keyboard menjadi bersinar, dan memudahkan kita dalam menekan tombol ketika malam hari.
Huruf pada keyboard pun berukuran lebih besar sehingga memudahkan kita untuk melihatnya. Selain itu, hadirnya Anti slip wirst hold atau bantalan tangan anti licin membuat segala tindakan yang kita lakukan pada keyboard ini cukup nyaman ketika kita bermain game dalam waktu yang lama. Apalagi, ia juga dilengkapi dengan multimedia button untuk mengatur lagu atau video yang kita putar.
4. Rexus K1
Spesifikasi :
- Rear stand for a better gaming experience
- Special design jack for gamer
- Anti slip wrist hold / pad
- Drainage system waterproof
- Extra big shinning key for extra gaming experience
- Breathing light on/off
- Harga : Rp.230.000,- ( Beli )
Produk Keyboard Gaming Rexus lainnya yang berkualitas dan memiliki pilihan harga cukup terjangkau adalah seri K1. Keyboard gaming ini memiliki beberapa kelebihan, diantaranya adalah fitur LED pada tombol keyboard, yang tentu saja akan memudahkan kita dalam menekan tombol ketika malam hari. Selain itu, huruf pada keyboard pun berukuran lebih besar sehingga memudahkan kita untuk melihatnya.
Disisi lain, hadirnya fitur Anti slip wirst hold atau bantalan tangan anti licin akan membuat tangan kita terasa lebih nyaman ketika bermain game dalam waktu yang lama. Apalagi, keyboard ini dilengkapi dengan multimedia button untuk mengatur lagu atau video yang kita putar.
Nah, itu dia pilihan terbaik kami dari Keyboard Gaming Rexus yang cukup terjangkau. Meskipun ada juga beberapa pilihan lainnya yang cukup menjanjikan, mungkin dilain waktu kami akan membahasnya lebih dalam. Semoga bermanfaat.
Baca Juga :
- Mechanical Keyboard VS Normal Keyboard : Apa Sih Perbedaannya?
- HyperX Luncurkan 3 Gaming Keyboard Terbaru Seri Alloy
- Microsoft Rilis Modern Keyboard Terbaru Dengan Fitur Pemindai Sidik Jari
- Ini Dia Penjelasan Dari Fungsi Tombol F1-12 Pada Keyboard
VIDEO TERBARU MURDOCKCRUZ :